Tuesday, October 13, 2015

Battle Snake (Strawberry Prolog)

KONSEP AI




Artificial Intelligence
Game ini memiliki perbedaan yang sangat terlihat dengan Game default Snake pada umumnya. Dalam game Battle Snake ini terdapat 1 lagi karakter Snake tambahan yaitu Snake yang dijalankan oleh Komputer yang akan bersaing dengan Player(User) dalam perebutan makanan. Pada karakter tersebut ditanamkan Artificial Intelligence (AI), sehingga karakter tambahan ini dapat menentukan keputusannya sendiri dalam pengejaran Makanannya.

Algoritma

Algoritma adalah urutan langkah-langkah logis pada penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis. Masalah dapat berupa apa saja, dengan catatan untuk setiap masalah ada syarat kondisi awal yang harus dipenuhi sebelum menjalankan algoritma. Penggunaan algoritma diakibatkan oleh terciptanya suatu kondisi atau masalah. Sehingga, suatu kondisi harus terjadi terlebih dahulu atau terpenuhi untuk dapat menggunakan suatu algoritma, 

Dalam permainan ini AI Snake menggunakan algoritma branch and bound, algoritma ini mendukung perhitungan untuk mencari jalan terpendek menuju makanan, sementara menghindari bertubrukan dengan bagian tubuhnya atau membuat dirinya sendiri terkurung.

Algoritma ini menggunakan pencarian solusi secara  melebar atau breadth first search (BFS). Dalam algoritma BFS solusi dicari dengan membentuk pohon ruang status yang merupakan pohon dinamis. BFS mencari solusi persoalan pada pohon ruang status yang dibentuk secara dinamis. dengan cara semua simpul pada aras d dibangkitkan terlebih dahulu sebelum simpul-simpul pada aras d+1. Simpul BFS memerlukan sebuah antrian untuk menyimpan simpul-simpul yang akan dibangkitkan. Simpul-simpul yang dibangkitkan disimpan di belakang antrian.
Pohon Fungsi Pembangkit








Dalam gambar ini diperlihatkan pembangkitan simpul yang diinginkan dalam permainan snake. Simbol kotak melambangkan bagian tubuh dari snake. Simbol segitiga melambangkan kepala dan arah gerak snake. Simbol lingkaran melambangkan makanan yang harus diambil snake. Pada akar terlihat kondisi awal saat permainan pertama dimulai. Simpul yang bisa dibangkitkan adalah simpul dengan gerak ular selanjutnya adalah ke kanan atau ke bawah karena simpul dengan gerak ular ke atas atau ke kiri dapat mengakibatkan ular mati. Pada aras kedua simpul yang ingin diteruskan adalah simpul dengan gerak ular ke bawah karena apel berada di bawah sehingga simpul tersebut merupakan awal dari simpul dengan ongkos termurah untuk mencapai apel. Kemudian pada aras terakhir dengan model AI ini ular akan bergerak ke kanan dan ke kiri.


tampilan Game


4 comments:

  1. terima kasih banyak kak atas postingan dan filenya sangat membantu

    ReplyDelete
  2. terima kasih kak, konsepnya sangat bagus

    ReplyDelete
  3. Link nya boleh diperbaharui gak? Nggak bisa dibuka

    ReplyDelete

Pages