Sunday, May 4, 2014

Tulisan

Sekilas Tentang Google Glass

Google Glass adalah sebuah gadget (perangkat teknologi modern) dalam bentuk kacamata, yang memiliki kemampuan untuk menampilkan informasi serta fungsi layaknya smartphone bebas genggam, dan dapat dikendalikan melalui perintah suara. Konsepnya adalah, meletakkan layar monitor/tablet/smartphone tepat di depan mata penggunanya. Google Glass  adalah wujud kacamata, dan benar-benar dipakai seperti halnya kacamata biasa namun alat ini memiliki banyak fitur,  fungsi, dan manfaat canggih dengan sentuhan teknologi modern. Google Project Glass, yang berfungsi untuk mendapat petunjuk arah, video chat, mengambil gambar dan melakukan banyak hal lagi. Google Glass adalah sebuah masterpiece. Perangkat ini mengkombinasikan fungsi dan fitur beragam dalam unit yang sangat kecil. Fungsi kunci Google Glass adalah layer visual yang membuka kemungkinan baru mengagumkan. Ia memiliki proyektor mini, yang memproyeksikan layer tersebut melalui prisma semi transparan yang diarahkan langsung ke retina mata
Perkembangan Google Glass
Google Glass menjadi produk wearable dari Google yang paling dinanti oleh para pengguna gadget dalam Google I/O tahun ini. Mencoba menceritakan sejarah perjalanan Google Glass, sebuah video hadir melengkapi halaman YouTube.
 Seperti dilansir dari Engadget, Kamis (16/05/13), Jean Wang yang tak lain merupakan salah satu insinyur dalam pengembangan proyek Google Glass, menjelaskan dalam sebuah video yang diunggah ke Youtube bila Google Glass sendiri berkembang dari konsep awal sebuah proyektor pico yang dipasang pada sebuah kacamata hingga menjadi bentuk cetak 3D seperti prototip Google Glass di kanan atas gambar, hingga terus berkembang dengan bentuk yang lebih baik.
Ia juga tidak membantah bahwa inspirasi untuk membuat Google Glass datang dari sebuah tayangan di televisi. Hal tersebut juga menjadi usaha awal tim dalam mengembangkan teknologi gerakan dan kontrol suara pada Google Glass.
 Dalam Google I/O tahun ini, Google Glass juga mengenalkan aplikasi terbarunya, yaitu MedRef for Glass. Fitur tersebut hadir untuk mempermudah pengguna mengingat nama dan wajah orang lain. MedRef for Glass sendiri hadir karena kebutuhan orang-orang yang bekerja mengandalkan informasi di dalam sebuah rumah sakit

Fitur Google Glass
Dengan antarmuka yang sangat sederhana Google Glass menawarkan beberapa fitur. Dan untuk menikmati seluruh fitur yang ada pada Google Glass, Anda cukup mengawalinya dengan kalimat “Ok Glass”. Fitur-fitur yang ditawarkan oleh Google Glass yaitu:
·      Mengambil Foto dan merekam Video : katakan “take a picture” dan kacamata ini langsung otomatis mengambil foto yang Anda inginkan 
·      Fitur Berbagi ke jejaring sosial: Anda dapat langsung berbagi foto atau video yang Anda ambil ke teman-teman Anda yang ada pada lingkaran Google Plus 
·      GPS: Anda tidak akan mungkin nyasar dengan dukungan peta dari Google Maps yang akan langsung muncul di hadapan Anda 
·      Kirim Pesan: Pilih menu pesan dan hanya dengan membacakan pesan yang Anda inginkan, maka kacamata ini akan langsung mengirimkannya ke teman Anda 
·      Googling atau cari info langsung ke Google: Anda bisa menanyakan apa saja ke Google Glass dan kacamata ini akan otomatis mencari jawabannya di Google. 
·      Google Translate: Dengan dukungan Google Translate, kacamata ini bisa menjadi penerjemah Anda yang tidak butuh makan dan minum. 
·      Bone conduction transducer: Kacamata pintar ini bisa mentransmisikan suara ke telinga bagian dalam melalui tulang tengkorak penggunanya. Berkat fitur ini, pengguna tak memerlukan headphone untuk mendengar suara dari Google Glass.
·      Asisten Pribadi: Google Glass dapat mengingatkan dan menampilkan informasi jadwal yang Anda buat tanpa perlu diminta. 
·      Menyediakan informasi-informasi umum seperti cuaca, jadwal pesawat dll.


Cara Kerja Google Glass
Google Glass berbentuk seperti kacamata biasa, namun tidak dilengkapi dengan dua lensa. Melainkan sebuah kaca kecil yang di dalamnya terdapat kaca prisma transparan yang berfungsi untuk menampilkan gambar. Terdapat juga kamera yang digunakan untuk merekam video dan foto. Mikrofon untuk input suara terletak di dekat kamera.
Perangkat internal seperti CPU, memori, chip GPS terletak pada bagian kanan Google Glass. Sedangkan speaker terletak di dekat telinga. Komponen yang memberikan energi untuk Google Glass, yakni baterai, terletak di bagian belakang.
Bagaimana cara Google Glass Menampilkan gambar?, Di ujung kaca ada sebuah proyektor kecil, yang berfungsi sebagai layar Google Glass.
Cahaya dari layar dipantulkan melalui prisma transparan ke arah mata pengguna. Melalui prisma inilah pengguna bisa melihat objek augmented reality, melihat menu, aplikasi, dan sebagainya. Karena transparan, pengguna bisa tetap melihat objek nyata di depan dengan jelas.
Jika memakai Google Glass, kita bisa melihat seperti biasa, namun dengan tambahan objek-objek dari proyektor. Bisa berbentuk teks, gambar dan sebagainya.
Tantangan terbesar untuk Google Glass adalah membuatnya bisa digunakan oleh orang-orang yang berkacamata (dengan pengelihatan kabur). Dalam hal ini maka Google Glass harus ditempatkan di depan kacamata normal dan tentu saja membuatnya tidak tampat seperti menggunakan Google Glass

Source:
Patent for Google Glass (No. 212686, Aug. 2011)
Google Glass (Official Homepage)
http://www.brillen-sehhilfen.de/en/googleglass/  - infographic by Martin Missfeldt

Thursday, May 1, 2014

Online Shop Lazada vs Zalora

Lazada.co.id
Lazada merupakan top online retailer di Indonesia yang mempunyai lebih dari 37.000 produk dan lebih dari 16 kategori utama diantaranya: Elektronik, komputer, laptop, tablet, fashion terbaru, peralatan rumah tangga, alat kesehatan dll. dan ribuan kategori lainnya. Dengan fasilitas pre-order, kita akan memiliki kemudahan mendapatkan barang- barang terbaru yang diinginkan. Lazada.co.id selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen dengan berbagai penawaran menarik, jaminan harga terbaik, special diskon, Special Promotions, special deal dan juga memberikan kemudahan transaksi dengan gratis ongkos kirim untuk area tertentu, cash on delivery (COD) dan Lazada menyediakan pembayaran melalui kartu kredit, transfer antarbank, dan juga lazada menawarkan metode pembayaran yang pastinya mudah dan aman demi kenyamanan Anda berbelanja dengan barang yang memiliki garansi resmi untuk setiap produk.

Fitur-Fitur yang dimiliki Lazada:
1. List Katalog Produk





Lazada menyediakan daftar catalog yang ditempatkan di halaman awal websitenya dan catalog tersebut juga dikelompokan berdasarkan kategori sehingga membuat para pelanggan yang ingin berbelanja dimudahkan untuk melihat-lihat barang yang ingin dibeli dan dalam beberapa kategori tersebut terdapat pembagian barang lagi yang dikelompokkan berdasarkan kategori yang lainnya misalnya: jenis kelamin(Pria/Wanita), produk terbaru, terlaris dll.
2. Search Product dan Filter
Fitur search/pencarian terdapat di home website lazada dan fitur ini membuat para calon konsumen lebih mudah menemukan produk yang mereka inginkan. Dengan fitur search ini pelanggan bisa langsung mencari nama barang yang diinginkan dengan hanya memasukan nama barang tanpa harus mencarinya di list catalog. Dan filter digunakan untuk memisahkan barang-barang berdasarkan warnanya, harga, brand yang kita inginkan. Dilakukan dengan menceklis bagian kotak di fitur filter.
3. Fitur Shopping Cart

Fitur shoopping cart pada toko online merupakan hal utama dan harus  diperhatikan, fitur shooping cart di toko online memiliki fungsi utama dalam proses terjadinya pembelian produk pada suatu toko online. Lazada menyediakan fasilitas tas belanja agar pelanggan tidak perlu mengingat barang apa saja yang sudah dibeli karena setiap barang yang telah kita beli langsung masuk kedalam Troli dan jika kita ingin melihatnya kita hanya harus menekan button bergambar Troli dan semua barang dan detail informasi seperti Harga status tersedia atau tidaknya akan ditampilkan di dalam tampilan troli tersebut.
4. Cara Pembayaran

Konsumen di toko online memang harus dimudahkan dengan cara pembayaran yang ditawarkan. Di Lazada mereka menawarkan beragam metode pembayaran seperti Transfer lewat rekening bank, membayar Kredit sampai COD(cash on delivery). Dan mereka juga memberitahukan jasa pengiriman yang bekerjasama dengan mereka.
5. Privasi dan Checkout Toko Online yang Aman

Lazada menjaga privasi dari data-data customernya dan menggunakan teknologi enkripsi 128 – bit SSL (Secure Sockets Layer) untuk memproses perincian finansial. Enkripsi 128 – bit SSL membutuhkan waktu sekurang-kurangnya satu triliun tahun untuk dipecahkan, dan merupakan standar dalam industry.

6. Jaringan Sosial

Membuat toko online tidak sekedar sebagai media jual beli, Lazada juga mempunyai beberapa media Sosial untuk sarana komunikasi kepada pelanggan mereka dan juga sebagai sarana promosi juga bagi lazada, mereka melampirkan media social yang mereka punya agar para pelanggan mem-Follow mereka sehingga lazada dapat terus menginformasikan hal baru kepada pelanggan. Karena tidak setiap hari pelanggan akan membuka website lazada maka dari itu di dalam media social itu mereka memberitahukan kepada para calon konsumen tentang update-an terbaru mereka di lazada dengan mudah.
7. Garansi

di lazada setiap produk yang dijual mempunyai garansi 14 hari. Jadi, jika barang yang dibeli dari lazada terdapat kerusakan, kecacatan dsb dalam jangka waktu 14 hari barang tersebut dapat dikembalikan kepada pihak lazada dan dapat ditukar kembali dengan barang yang baru.
8. Diskon/Special promotion

Di lazada menyediakan special promotion yang barang-barang dalam kategori tersebut sedang Sale(diskon) dengan range diskon yang dimulai dari terkecil sampai terbesar terdiri dari berbagai produk dengan banyak brand dari yang terpopuler dan terlaris sampai yang kurang populer


Zalora.co.id

ZALORA adalah destinasi fashion online terkemuka di Asia.Zalora adalah situs e-commerce fashion yang terbesar dan tercepat di Asia Tenggara.Didirikan pada awal tahun 2012, Zalora berada di Singapura, Indonesia, Malaysia, Brunei, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Hong Kong. Menawarkan koleksi lebih dari 500 merek lokal maupun internasional dan desainer, pelanggan Zalora dapat berbelanja online dari ribuan produk fashion pria dan wanita mulai dari pakaian, sepatu, aksesoris hingga produk kecantikan. Zalora menawarkan 7 hari gratis pengembalian, pengiriman yang cepat dalam kurun waktu 1 hingga 3 hari kerja, pengiriman gratis* dan beberapa metode pembayaran termasuk COD (Cash On Delivery).
Zalora.co.id menyediakan beberapa fitur penting untuk para customers nya. Berikut akan dijelaskan beberapa fitur penting tersebut :
1.      Pembagian Kategori Produk (Katalog Produk)



Pembagian produk alias kategori produk merupakan salah satu fitur yang tentunya akan membantu customers memilih barang yang mereka inginkan. Pasalnya, fitur ini membagi produk dalam 2 kategori, yaitu Pria dan Wanita.Dengan adanya fitur pembagian kategori ini, customersdibuat agar tidak perlu bingung memutuskan barang yang ingin dibeli tersebut diperuntukkan untuk pria atau wanita. Fitur ini adalah fitur sederhana namun sangat berguna untuk calon pembeli.







2.      Fitur Pencarian dan Filter Barang

Fitur yang tak kalah pentingnya dari fitur pengkategorian produk adalah fitur pencarian dan filter barang. Apakah itu fitur pencarian ?fitur pencarian adalah fitur yang digunakan untuk mencari barang yang diinginkan. Terlihat seperti gambar di bawah (dibulatkan dengan warna merah), terdapat fitur pencarian dimana kita hanya perlu mengetikkan kata kunci dari produk yang dimaksud. Misalnya saja kita mengetik kata “tas”, makaakan muncul seluruh produk tas yang terdapat di situs ini, mulai dari harga termurah hingga termahal. Sedangkan fitur filter barang sendiri merupakan fitur pembantu setelah pencarian. Atau dapat dikatakan fitur pencarian barang yang lebih spesifik. Misalnya saja, kita mengingkan produk tas dengan brand Guess dan harga Rp 200.000 – Rp 300.000, maka yang pertama dilakukan kita mengetik kata “tas” pada fitur kotak pencarian, lalu memilih brand yang ada pada lingkaran warna biru serta menentukan harga yang ada pada lingkaran hijau.

3.     Fitur Customer Service (Live Chat) dan Pembayaran

Fitur Customer Service yang real-time membantu calon pembeli saat akan membeli produk (Pra-Beli). Fitur Customer Service di Zalora ini pun berupa live chat seperti yang ditunjuk di bawah ini.Fitur Live Chat ini digunakan jika seorang calon customer ingin bertanya-tanya tentang produk yang hendak mereka beli.Sedangkan fitur konfirmasi pembayaran ditujukan agar membuat yakin para pembeli bahwa barang yang mereka beli sudah dibayar dan siap dikirim (Pasca-Beli).Pastikan calon pembeli tidak kesulitan menemukan 2 fitur penting ini.

4.    Produk Update

Produk Update merupakan fitur yang menampilkan produk-produk yang sedang update dan seasoning (musiman), serta new arrival (baru datang). Misalnya saja, sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan, maka produk update yang diluncurkan oleh Zalora tentunya adalah produk-produk yang berbau islami, seperti baju muslim pria dan wanita. Mulai dari baju koko, gamis, kaftan, serta kerudung. Fitur produk update ini pun akan muncul di home pertama kali ketika kita membuka situs Zalora.

5.     Diskon/Potongan Harga

Zalora menyediakan fitur sale%. Fitur ini menampilkan berbagai koleksi dari Zalora yang potongan harganya dapat mencapai 70% (seperti gambar di bawah ini).Tentu saja dengan adanya fitur ini dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk para penggila belanja.





6.      Shopping Cart

Shopping cart atau tas belanja. Begitulah orang-orang menyebutnya. Jika seseorang ingin berbelanja di suatu tempat, pasti nya mereka akan membutuhkan tas belanja untuk menaruh barang belanjaan mereka sebelum dibayarkan ke kasir. Hal ini lah yang juga diterapkan ketika kita ingin berbelanja di Zalora. Zalora menyediakan fasilitas tas belanja agar kita tidak perlu repot-repot lagi mengingat barang apa saja yang sudah kita beli karena fasilitas Shopping Cart ini mengingatkan kepada kita barang apa saja yang sudah dibeli ketika kita mengarahkan kursor ke arah icon Shopping Cart.

7.      Fitur Outlet Stores

ZALORA outlet merupakan bagian terpisah dari situs Zalora yang digunakan untuk menjual barang-barang yang memiliki diskon besar atau musiman. Zalora outlet adalah sebuah toko outlet ritel yang menawarkan barang-barang diskon, terutama jika stok terlalu banyak atau barang dalam ukuran yang kurang populer atau umum. –Produk-produk dari situs utama Zalora di salurkan ke toko outlet dimana pengecer dapat menjual barang dagangan mereka secara langsung kepada masyarakat. Produk-produk baru yang segar membuat customers bisa menikmati berbelanja koleksi barang murah Zalora dari pakaian, aksesoris dan banyak lagi. Semua barang dari situs utama Zalora yang memiliki diskon atau lebih dari 30% dan ditetapkan untuk tingkat diskon ini selama lebih dari 30 hari akan pindah ke outlet stores secara otomatis.

8.      Fitur Marketplace
Marketplace adalah tempat dimana masyarakat dapat saling melakukan transaksi jual beli barang dan jasa.Dengan berpartisipasi di Marketplace (Pertukaran) di Internet, kita tidak lagi dibatasi oleh jarak geografis, dan memungkinkan untuk menjangkau pelanggan dimana saja. Di Zalora Marketplace, kita dapat menemukan produk-produk fashion dengan kualitas terbaik yang akan dijual secara langsung oleh fashion store.
9.   Jejaring Sosial

Jejaring sosial adalah salah satu fitur penting yang harus ada di dalam situs penjualan online.Mulai dari Facebook, Twitter, dan sebagainya. Fungsi dari adanya fitur jejaring sosial ini bukan lain adalah untuk menjaring dan membuat komunitas yang menyukai produk pada toko online mereka.






10. Metode Pembayaran dan Jasa Pengiriman

      Metode pambayaran yang digunakan oleh Zalora sangatlah banyak. Kita dapat membayar melalui Mastercard, COD (Cash On Delivery), VISA, BCA, Mandiri dan Bank BRI. Sedangkan jasa pengiriman yang disediakan salah satunya adalah JNE.







11.   Newsletter

Fitur Newsletter merupakan salah satu fitur penarik minat customers yang disediakan oleh Zalora. Why? Sebab, dengan adanya fasilitas Newsletter ini, pembeli baru yang ingin menjadi pelanggan tetap bisa terus mendapatkan informasi terbaru tentang produk-produk terbaru dari Zalora melalui e-mail ­mereka.

12.      Security System

Dan fitur terakhir yang akan dibahas adalah Security System. Demi mengutamakan privasi pelanggan dan pengamanan dari situs Zalora sendiri, Zalora menggunakan teknologi 128 - bit SSL (secure sockets layer) encyption saat memproses rincial finansial customers. 128-bit SSL encryption bisa dikira mungkin akan membutuhkan waktu sesedikitnya satu triliun tahun untuk rusak, dan ini adalah standar industri.


13.   Garansi
di Zalora setiap produk yang dijual mempunyai garansi 30 hari. Jadi, jika barang yang dibeli dari Zalora terdapat kerusakan, kecacatan atau hal yang menyebabkan customer tidak puas dsb, dalam jangka waktu 30 hari dihitung sejak barang diterima, barang tersebut dapat dikembalikan kepada pihak Zalora dan dapat ditukar kembali dengan barang yang baru.



Analisis Perbandingansitus online Zalora dan Lazada
1.    Garansi

Pada situs penjualan online Zalora, garansi yang diberikan kepada customers adalah 30 hari setelah barang dibeli dan diterima. Sedangkan di situs Lazada, garansi yang diberikan hanyalah 14 hari setelah barang dibeli.

2.  Tampilan Shopping Cart

Menurut kami, tampilan Shopping Cart pada Zalora lebih simple daripada Lazada. Ketika kita sudah berbelanja dan memasukkan barang yang dibeli ketroli kemudian kita ingin kembali melihat-lihat produk lainnya, maka untuk mengingat barang yang sudah dimasukkan ketroli pada situs Zalora, kita hanya cukup mengarahkan kursor ke icon Shopping Cart, maka akan muncul barang-barang yang sudah dimasukkan ketroli.
Sedangkan di Lazada, kita perlu mengklik icon Shopping Cart terlebih dahulu. Barulah muncul barang yang ada di troli.

3.   Gratis Pengiriman

Gratis pengiriman di Zalora dan Lazada berlaku untuk seluruh wilayah JABODETABEK (tanpa syarat). Namun, gratis pengiriman tidak berlaku di luar JABODETABEK. Di Zalora, gratis pengiriman berlaku jika batas minimal pembelian produk untuk Pulau Jawa, Bali, Sumatera, dan Kalimantan adalah Rp 200.000 dan untuk WIT-NTB minimal pembelian sebesar Rp 300.000. sedangkan di Lazada, gratis pengiriman berlaku jika batas minimal pembelian produk untuk Pulau Jawa, Bali, Sumatera, dan NTB sebesar Rp 90.000 dan beratnya di bawah 6 Kg.

4.  Login

Jika ingin membeli barang di situs penjualan online, otomatis yang harus dilakukan pertama kali sebelum membayar adalah login.Login di Zalora dapat melalui akun Facebook jadi data-data yang diperlukan langsung disalin dari data informasi Facebook. Sedangkan di Lazada, kita tidak dapat login melalui Facebook dan kita diharuskan mengisi data lengkap kita.

5.     Newsletter, MarketPlace, dan OutletStore

Perbedaan dari kedua situs penjualan online (Zalora dan Lazada) adalah Newsletter, MarketPlace, dan Outlet Stores.Dimana jika di Zalora terdapat ketiga fitur tersebut, tidak jika di Lazada.Lazada tidak memiliki Newletter, MarketPlace maupun Outlet Stores.

6.  Layanan Customer


Pada situs Lazada, saat kita ingin menanyakan sesuatu maka kita harus memasukan pertanyaan kita namun tidak langsung terhubung kepada agen lazada melainkan, kita akan diberikan daftar pertanyaan yang serupa terlebih dahulu dan jika kita tidak puas maka ada pilihan untuk chat kepada agen namun, saat itu sudah malam dan tidak ada agen yang tersedia sehingga kita di sarankan meninggalkan pesan. Sedangkan di zalora diwaktu yang sama, zalora memang mempunyai  fitur Live Chat yang memungkinkan customer untuk bertanya langsung ke agen di zalora dan saat itu mereka tetap aktif walau sudah bukan jam kerja normal.

7.       Perbandingan Traffic Lazada.co.id dan Zalora.co.id:
Menggunakan situs Alexa.com kami mencoba untuk membandingkan traffic situs Lazada.co.id dan Zalora.co.id dan diperoleh hasil seperti gambar yang dilampirkan dibawah.
Untuk situs Lazada.co id Global Rank menunjukan ranking global situs lazada yg berada pada posisi 2118 dan untuk ranking di Indonesia, Lazada menduduki peringkat 31, Bounce rate).
Untuk situs Zalora.co.id Global Rank menunjukan ranking global situs lazada yg berada pada posisi 9716 dan untuk ranking di Indonesia, Lazada menduduki peringkat 139. Terlihat perbedaan yang cukup jauh antara situs Lazada dan Zalora jika dilihat dari sudut pandang di Rank global dan indonesia. Bounce Rate(tingkat lambungannya) jika dilihat juga zalora masih tertinggal oleh Lazada namun Zalora mengalami peningkatan 5% sedangkan zalora mengalami penurunan 9% dibandingkan dengan 3 bulan yang lalu .


Gambar dibawah perbandingan peringkat Global kedua situs. Lazada masih jauh mengungguli Zalora namun jika dilihat dari peningkatan kepopuleran situs Zalora mengalami peningkatan yang lebih tinggi dibandingkan dengan lazada.







Source:
www.Alexa.com
www.Lazada.co.id
www.zalora.co.id
http://pesandesign.com/web-design-fitur-toko-online/

Pages