Saturday, June 7, 2014

Perilaku Web Lazada.co.id


Perilaku Navigasi

Dalam suatu situs khusunya situs Jual/Beli penggunaan navigasi yang baik sangat penting untuk dilakukan bagi para pembuat situs. Para pembuat situs website tersebut harus bisa membuat suatu navigasi agar pengunjung situs tersebut tidak bosan dengan melihatnya. Ada dua tipe navigasi. Yang pertama adalah yang standar, yang memberikan overview dan peta penjelajahan situs. Biasanya bisa ditemukan secara konsisten baik di bagian atas, samping atau footer. Yang kedua adalah navigasi versi advance. Yang juga merupakan navigasi yang diterapkan oleh situs Lazada. Jenis ini juga bertujuan memberikan alat untuk menelusuri situs, namun dengan cara lebih spesifik. Misalnya menggunakan kategori produk, pengarang, produsen, range harga, dan lain lain. Lebihnya lagi, calon pembeli bisa melakukan penelusuran bertingkat, misalnya: kategori Handphone&tablet, di-drilldown dengan tipe Handphone, di-tune lagi pada level berikutnya dengan range harga, lalu difinalisasi dengan merek yang diinginkan. Calon pembeli pun akan sampai pada apa yang benar-benar dia cari.




Perilaku Pencarian
Perilaku pencarian adalah fitur yang di desain sedemikian rupa untuk digunakan oleh user dalam rangka mendapatkan pengalaman terbaik dalam pemanfaatan situs. Pada Lazada.co.id  dapat dilihat navigasi bagian header terdapat kata pencarian (tempat pengunjung mencari suatu barang yang ingin di beli), semua kategori (berisikan categori produk apa saja yang ingin dicari oleh pengunjung), dibagian paling atasnya terdapat log in, daftar dan Status ordre serta Customer Care yang berisi  FAQ, cara pembelian, pengiriman dan pengembalian barang serta konfirmasi pebayaran.
Dan dibagian Footer terdapat informasi jasa pengiriman, metode pembayaran informasi tentang situs , kontak lazada dan informasi-informasi lainnya yang dibutuhkan.



Dampak Perilaku Sosial
Web sebagai salah satu bentuk teknologi dan informasi yang sangat populer di masyarakat menjadi salah satu pemicu yang mempengaruhi perilaku sosial masyarakat. Salah satu bentuk website adalah situs belanja online. Situs seperti ini dapat merefleksikan perilaki sosial masyarakat pengguna, dengan adanya alat pengukur banyaknya orang/ IP address yang mengakses web tersebut dapat menunjukkan bahwa web tersebut menarik perhatian masyarakat dan akan mempengaruhi sikap sosial seseorang. Terdapat dua dampak yang ditimbulkan yaitu dampak positif dan dampak negatif.
Dampak Postifnya :
1.        dapat berkomunikasi dengan baik antar sesame penjual/pembeli
2.       lebih cepat dan mudah dalam melakukan kegiatan berbelanja tanpa harus datang ke toko
3.       berbelanja dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja
4.       metode pembayaran yang juga memudahkan pembeli
Dampak Negatif :
1.        membuat gaya hidup menjadi boros
2.       munculnya banyak penipu yang memanfaatkan internet
3.       munculnya pencurian nomer kartu kredit
4.       membuat gaya hidup masyarakat menjadi malas karena dimanjakn oleh teknologi



Dampak Perilaku Ekonomi
Saat ini kemajuan teknologi informasi dan komunikasi terjadi sangat pesat di seluruh belahan dunia tak terkecuali  di Indonesia. Pada saat ini perkembangan internet tidak hanya terbatas di wilayah perkotaan. Banyak dampak yang ditimbulkan akibat meningkatnya teknologi ini baik dampak tersebut positif maupun dampak negatif. Salah satunya aspek yang terkena dampak teknologi ini adalah dampak terhadap ekonomi. Sudah tidak dapat dipungkiri bahwa kemajuan internet terutama pada aplikasi mesin pencari memudahkan suatu perusahaan dalam melihat target pasar dari perusahaan tersebut. Selain itu, teknologi internet juga  membawa suatu perubahan pasar yakni saat ini transaksi penjualan/pembelian yang terjadi di web lazada.co.id tidak hanya dapat dilaksanakan ketika penjual dan pembeli bertemu secara langsung namun dalam dunia maya sekalipun.
Dampak Positif :
1.      Membuka lapangan kerja bagi siapa saja
2.    Bisnis e-ommerce dapat mempermudah transaksi bisnis perusahaan/perorangan
3. Dengan fasilitas pemasangan iklan di internet pada situs-situs tertentu mempermudah kegiatan promosi dan pemasaran produk
Dampak Negatif :
1.        Banyak situs-situs palsu belanja online yang bermunculan
2.      Penipuan dan pencurian data nomer kartu kredit
3.  Hal yang sering terjadi yaitu pembobolan rekening suatu lembaga /perorangan yang mengakibatkan kerugian financial yang besar.


Source:


No comments:

Post a Comment

Pages